Jumat, 19 September 2014

Manfaat Beras Kencur bagi Kesehatan

Beras kencur atau jamu beras kencur sering kita temukan pada penjual jamu tradisional, karena ini merupakan sebuah jamu alami. Beras kencur sendiri merupakan berbahan dasar kencur, yang mana sering digunakan sebagai penambah bumbu masakan. Sejak jaman dulu, selain sebagai bumbu masakan, kencur ini sudah diolah menjadi obat tradisioanal karena memang mempunyai beberapa manfaat bagi kesehatan tubuh.

Manfaat Kencur Untuk Kesehatan

Dari segi kesehatan, bahan yang bernama "Kaempferia galanga L" sering dimanfaatkan oleh para orang tua untuk anaknya agar mereka semakin nafsu makan. Selain itu, bagi orang dewasa beras kencur sering di konsumsi guna menghilangkan pegal-pegal setelah merekan seharian melakukan aktivitas. Manfaat lain yang didapatkan, seperti menyembuhkan perut kembung, menghilangkan jerawat dan melangsingkan tubuh.

Secara umum, manfaat kencur tidak hanya sebagai obat teradisional, namun kencur juga dapat dimanfaatkan pada industri kosmetika. Untuk jelasnya, berikut ini adalah khasiat dari jamu beras kencur.

Manfaat jamu beras kencur untuk kesehatan dan kecantikan


Menyegarkan tubuh
Jamu beras kencur dari dulu telah dipercaya khasiatnya dalam mengobati dan mengurangi rasa pegal tubuh, dan menjadikan tubuh menjadi segar.

Menambah stamina
Jika dibandingkan dengan meminum Teh, jamu besar kencur lebih ampuh dalam menambah stamina. Khasiat alami dari beras kencur yang satu ini tidak perlu diragukan lagi.

Meredakan sakit
Rasa nyeri pada tubuh dapat diatasi dengan jamu besar kencur, karena adanya minyak atsiri yang berperan sebagai zat analgesic.

Mengobati masuk angin
Tidak hanya wadang jahe yang berkhasiat menyembuhkan masuk angin dan perut mual. Selain dapat menyembuhkan hal tersebut, jamu berasa kencur bahkan dapat mengobati sakit migrain.

Jika Anda ingin membuat jamu beras kencur, sebenarnya sangat mudah dan bisa dilakukan dirumah. Pertama yang disiapkan adalah, bahan sebagai berikut : Kencur, jahe, beras, kunyit, Gula jawa, Jeruk nipis, Asam jawa, Daun pandan, Garam secukupnya. Selanjutnya, ikuti langkah-langkah sebagai beikut :

Cara mudah membuat minuman Jamu Beras Kencur



  • Rendam dulu beras di air selama 3 jam.

  • Rebus kunyit, jahe, daun pandan, dan asam, gula jawa dengan 3gelas air.

  • Haluskan kunyit, jahe, kencur dan beras yang sudah direndam.

  • Saring daluhu bahan yang direbus tadi, selanjutanya tuangkan pada bahan lain yang telah dihaluskan.

  • Tambahkan perasan jeruk nipis dan garam secukupnya.

  • Sampai sini, Anda telah membuat jamu beras kencur sendiri.


Dengan banyaknya manfaat alami yang diperoleh dari kencur, tentu Anda dapat menjadikan sebagai obat alternatif yang aman bagi diri Anda sendiri. Dalam pengobatan penyakit ringan, yang terbaik bukan menggunakan obat-obatan yang sudah ditambah dengan berbahan kimia. Namun, obat alami tersebut akan menjadikan tubuh sehat dan tanpa adanya efek samping yang ditimbulkan. Semoga informasi tentang khasiat tanaman kencur dapat bermanfaat bagi kita semua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar